PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN PERBANKAN DASAR SISWA KELAS X SMK PGRI 2 NGANJUK TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Rahayu, Puji (2022) PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN PERBANKAN DASAR SISWA KELAS X SMK PGRI 2 NGANJUK TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Other thesis, STKIP PGRI Nganjuk.

[img] Text (ABSTRAK INDONESIA)
view_usp=drive_link

Download (76kB)
[img] Text (ABSTRAK INGGRIS)
view_usp=drive_link

Download (76kB)
[img] Text (BAB I)
view_usp=drive_link
Restricted to Repository staff only

Download (76kB) | Request a copy
[img] Text (BAB II)
view_usp=drive_link
Restricted to Repository staff only

Download (76kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
view_usp=drive_link
Restricted to Repository staff only

Download (76kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
view_usp=drive_link
Restricted to Repository staff only

Download (76kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
view_usp=drive_link
Restricted to Repository staff only

Download (76kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
view_usp=drive_link

Download (76kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui efikasi diri siswa dalam mata pelajaran perbankan dasar kelas X di SMK PGRI 2 Nganjuk. 2) Untuk mengetahui prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran perbankan dasar kelas X di SMK PGRI 2 Nganjuk 3) Untuk mengetahui pengaruh efikasi diri terhadap prestasi belajar dalam mata pelajaran perbankan dasar siswa kelas X di SMK PGRI 2 Nganjuk. Penelitian ini merupakan penelitian deskripif korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Variabel bebas dalam penelitian ini yaitu efikasi diri, sedangkan variabel terikatnya yaitu prestasi belajar. Tempat yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMK PGRI 2 Nganjuk Tahun Pelajaran 2021/2022. Populasi penelitian yaitu seluruh kelas X sebanyak 97 siswa, sedangkan sampel yaitu kelas X AKL 1 yang berjumlah 31 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik random sampling. Teknik pengumpulan data dengan angket dan hasil nilai sedangkan teknik analisis data yang digunakan peneliti adalah analisis data korelasi product moment. Berdasarkan hasil analisis dari korelasi product moment data perhitungan skor efikasi diri dan prestasi belajar pada siswa, dapat menjawab rumusan masalah. dimana hasil perhitungan presentasi menunjukkan bahwa efikasi diri terdapat 42% siswa mempunyai efikasi diri yang tinggi dalam proses belajar mengajar dan prestasi belajar siswa terdapat 45% siswa dengan tingkat yang tinggi. Diketahui taraf signifikasi 5% dengan diperoleh nilai rhitung = 0.688 dan rtabel = 0.355, maka rhitung > rtabel yang berarti Ha diterima. Sehingga Efikasi Diri Dalam Proses Belajar Mengajar Dapat Mempengaruhi Prestasi Belajar dalam mata pelajaran perbankan dasar siswa kelas X di SMK PGRI 2 Nganjuk Tahun Pelajaran 2021/2022. Penelitian ini setidaknya dapat dijadikan masukan untuk mengoptimalkan penelitian yang berikaitan dengan efikasi diri dapat mempengaruhi prestasi belajar.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: perpustakaan@stkipnganjuk.ac.id
Uncontrolled Keywords: efikasi diri, prestasi belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: ILMU KEPENDIDIKAN > S1 PENDIDIKAN EKONOMI
Depositing User: K.U.Perpustakaan Workshop
Date Deposited: 29 May 2023 02:22
Last Modified: 29 May 2023 02:22
URI: http://repository.stkipnganjuk.ac.id/id/eprint/1062

Actions (login required)

View Item View Item