Efek dari Pembelajaran Training Within Industri Bagi Peningkatan Aspek Psikomotorik Siswa

Maduretno, Tri Wahyuni, (0706039002), T. W. Maduretno (2019) Efek dari Pembelajaran Training Within Industri Bagi Peningkatan Aspek Psikomotorik Siswa. NATURAL: Jurnal Ilmiah Pendidikan IPA, 06 (01). pp. 1-10.

[img] Text
6. Artikel Publish - Efek dari pembelajaran training within industri bagi peningkatan aspek psikomotorik siswa.pdf

Download (193kB)
Official URL: https://jurnal.ustjogja.ac.id/index.php/NATURAL/ar...

Abstract

"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran Training Within Industri terhadap hasil belajar biologi aspek psikomotorik siswa. Penelitian ini bertipe eksperimen semu. Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas X SMK Kesehatan BIM Ngawi pada tahun pelajaran 2018/2019. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu cluster random sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian sebanyak dua kelas. Teknik pengumpulan data berupa teknik non-tes menggunakan lembar ob- servasi. Teknik ini digunakan untuk mengambil data psikomotorik siswa. Analisis data untuk pengujian hipotesis menggunakan uji-t yang didahului dengan uji prasarat analisis meliputi uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil uji menunjukkan bahwa (sig) < 0,05 sehingga hipotesis diterima. Berdasarkan uji yang dilakukan diketahui bahwa pembelajaran Training Within Industry berpengaruh terhadap hasil belajar aspek psikomotorik siswa. Nilai statistik sebesar 0,00. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar aspek psikomotorik siswa pada kelas eksperimen sebesar 79.67, sedangkan pada kelas kontrol sebesar 73.79. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pembelajaran Training Within Industry terhadap hasil belajar biologi aspek psikomotorik pada siswa. "

Item Type: Article
Additional Information: perpustakaan@stkipnganjuk.ac.id
Uncontrolled Keywords: Training Within Industry, Psikomotorik
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: ILMU KEPENDIDIKAN > S1 PENDIDIKAN IPA
Depositing User: Caltira Rosiana
Date Deposited: 07 Aug 2021 10:10
Last Modified: 07 Aug 2021 15:43
URI: http://repository.stkipnganjuk.ac.id/id/eprint/254

Actions (login required)

View Item View Item