ARTIKEL: PENGARUH PERBEDAAN WARNA PERANGKAP TERHADAP TANGKAPAN SERANGGA PENGGEREK BUAH KOPI (PBKo) SEBAGAI BAHAN AJAR METODE ILMIAH KELAS X

Nugroho, Purwo Adi (2020) ARTIKEL: PENGARUH PERBEDAAN WARNA PERANGKAP TERHADAP TANGKAPAN SERANGGA PENGGEREK BUAH KOPI (PBKo) SEBAGAI BAHAN AJAR METODE ILMIAH KELAS X. Prosiding Seminar Nasional Online (Webinas). pp. 126-134.

[img] Text (ARTIKEL)
11. Prosiding Semnas (Kaesta, Deni, Purwo).pdf

Download (2MB)
Official URL: https://repository.unpak.ac.id/tukangna/repo/file/...

Abstract

Serangga penggerek buah kopi (Hypothenemus hampei) merupakan hama utama tanaman kopi. Penyebaran hama PBKo belum banyak diketahui oleh masyarakat dan masih kurangnya cara pengendalian hama PBKo dalam pertanian kopi bisa mengurangi hasil panen bagi petani kopi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen murni. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan warna perangkap terhadap tangkapan serangga penggerek buah kopi (PBKo) dan mengetahui kelayakan lembar kerja peserta didik (LKPD) dari hasil penelitian yang sudah dilaksanakan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari hingga Juli 2019. Metode penelitian menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan delapan kali pengulangan dan empat perlakuan. Pengambilan data berupa data primer (jumlah serangga PBKo pada botol perangkap) dan data lingkungan (suhu, indeks cahaya, kelembapan, dan pH). Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa penggunaan warna pada perangkap berpengaruh sangat nyata terhadap jumlah serangga PBKo yang tertangkap karena Fhitung > Ftabel dengan taraf 0,05. Penggunaan perangkap warna merah menghasilkan nilai rata-rata tertinggi dengan nilai 77,125 sedangkan perangkap warna hijau menghasilkan nilai rata-rata terendah dengan nilai 11,375. Kelayakan LKPD hasil penelitian termasuk dalam kategori sangat valid berdasarkan skor validitas ahli dengan nilai 87,4% dan dinyatakan layak digunakan dalampembelajaran.

Item Type: Article
Additional Information: perpustakaan@stkipnganjuk.ac.id
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: ILMU KEPENDIDIKAN > S1 PENDIDIKAN IPA
Depositing User: Caltira Rosiana
Date Deposited: 18 Apr 2023 08:05
Last Modified: 18 Apr 2023 08:05
URI: http://repository.stkipnganjuk.ac.id/id/eprint/914

Actions (login required)

View Item View Item